Saturday, February 28, 2015

Sejuta Manfaat Mengkudu Bagi Kesehatan Tubuh

Sejuta Manfaat Mengkudu Bagi Kesehatan Tubuh

Sejuta Manfaat Mengkudu Bagi Kesehatan Tubuh - Tanaman yang tumbuhnya di dataran rendah sampai di ketinggian 1500 meter ini ternyata sangat banyak manfaatnya. Tinggi pohon mengkudu bisa mencapai 3 hingga 8 meter, mempunyai bunga bongkol dengan warnanya yang putih. Buahnya adalah buah majemuk, buah yang masih muda memiliki warna hijau serta mempunyai totol-totol dan saat sudah tua akan berwarna putih memiliki bintik berwarna hitam. Nah setelah kita mengetahui bentuk dari mengkudu selanjutnya saya akan membahas mengenai sejumlah manfaat mengkudu bagi kesehatan manusia, lanjut baca saja.


manfaat mengkudu bagi kesehatan manfaat mengkudu bagi kesehatan


Manfaat Mengkudu Untuk Kesehatan


  1. Daya Tahan Tubuh

Mengkudu membunyai keseimbangan yang sempurna dari asam amino, mineral, vitamin, enzim serta peptida. Kesemuanya yang terkandung dalam mengkudu ini sangatlah baik dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sebuah penelitian yang menyebutkan bahwa dengan mengkonsumsi jus mengkudu bisa membantu melindungi tubuh dari berbagai efek radikal bebas. Karena itulah buah mengkudu yang kaya akan antioksidan alami ini seperti koenzim Q10 dan vitamin E sangat dibutuhkan oleh tubuh.


  1. Anti Inflamasi

Khasiat mengkudu lainnya yakni sebagai anti inflamasi. Sari dari buah ini mempunyai sifat anti inflamasi yang sudah terbukti mampu membantu mencegah adanya peradangan. Juga bisa membantu menurunkan risiko terkena serangan jantung.


  1. Analgesik

Buah ini dikenal sebagai obat yang mampu menghilangkan rasa sakit dengan daunnya yang dapat dimanfaatkan dalam meredam sakit kepala. Kono, telah lama sekali banyak orang yang memanfaatkan daun buah ini sebagai obat herbal alami untuk membantu meredakan nyeri sendi. Buah mengkudu mempunyai kandungan analgesik hingga 75% yang sangat efektif sebagai morfin sulfat untuk dapat mengurangi nyeri sendi.


  1. Melawan Kuman

Manfaat mengkudu lainnya yakni sebagai senyawa yang mampu melawan kuman. Kandungan senyawa yang ada di dalam buah ini seperti terpana, skopoletin serta antrakuinon mempunyai sifat sebagai antibakteri, anti parasit, dan anti jamur yang baik sekali dalam memelihara kesehatan tubuh dan kulit.


  1. Anti Kanker

Sebuah penelitian yang sudah membuktikan keberadaan senyawa 2-methoxy-1,3,6- trihydroxyanthraquinone di buah ini yang sangat baik dalam mencegah terjadinya kerusakan DNA serta kanker yang baik sekali dalam menjaga sel sehat pada tubuh.


  1. Mengendalikan Tekanan Darah

Mengkonsumsi buah mengkudu dengan bentuk jus, suplemennya ataupun buah segar sekalian sangat dianjurkan sebab kandungan nutrisinya dapat mencegah terkena hipertensi. Membuat tekanan darah akan menjadi lebih stabil.


  1. Hipertensi

Manfaat buah mengkudu lainnya yakni dalam mengatasi masalah hipetensi. Dua buah mengkudu ini yang sudah masak di pohonnya dengan campuran satu sendok makan madu bisa mengatasi masalah hipertensi. Cara membuatnya yakni dengan memeras buah mengkudu kemudian diambil airnya saja dan dicampurkan dengan madu diaduk sampai merata, barulah kemudian disaring dan diminum. Lakukan cara ini sebanyak satu kali dalam dua hari.


Nah, demikianlah manfaat mengkudu yang bisa kita rasakan bagi kesehatan tubuh. Dibalik baunya yang menyengat ternyata khasiat mengkudu sangat banyak bagi tubuh. Demikian artikel kali ini, semoga bermanfaat :)



Sejuta Manfaat Mengkudu Bagi Kesehatan Tubuh

Friday, February 27, 2015

Tips Ampuh Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja Anda

Tips Ampuh Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja Anda

Tips Ampuh Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja Anda – Anda sedang sibuk tetapi tidak ada satu pekerjaanpun yang sudah diselesaikan? Anda merasa memiliki sedikit waktu mengerjakan semua pekerjaan kantor? Anda seringkali merasa pusing karena setiap harinya selalu saja ada tugas yang belum terselesaikan?


Kalau jawaban anda ya untuk pertanyaan di atas, itu berarti anda yang belum produktif. Dan untuk membantu anda meningkatkan produktivitas tersebut, berikut saya berikan teknik serta cara meningkatkan produktivitas kerja yang sudah terbukti untuk meningkatkan produktivitas kebanyakan orang.


Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja


Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja


  1. Rencanakan Apa yang Akan Anda Kerjakan

Biasakanlah diri anda untuk merencanakan pekerjaan. Anda bisa mulai merencanakan pekerjaan sehari sebelum pekerjaan tersebut harus dikerjakan atau anda bisa merencanakan pekerjaan anda dalam seminggu sekali di sore hari minggu ataupun malamnya.


  1. Perkiraan Waktu Mengerjakannya

Tips meningkatkan produktivitas kerja selanjutnya yakni perkiraan waktu pengerjaan. Setelah semuanya direncanakan, perkirakanlah waktu anda mengerjakannya. Akan lebih bagus jika perkiraan anda menyelesaikan pekerjaan itu dengan cepat. Sebagai contohnya, misal anda harus mengerjakan tugas M yang memerlukan waktu selama 3 jam lamanya. Rencanakanlah waktunya hanya dalam 2,5 jam saja sehingga anda mempunyai waktu luang untuk beristirahat sebelum mengerjakan tugas sebelumnya.


  1. Fokuslah pada 3 Tugas yang Paling Penting

Sebagai seorang karyawan, anda mempunyai setumpuk pekerjaan yang harus anda selesaikan setiap harinya. Kalau anda stres memikirkan tumpukan pekerjaan itu, mulai sekarang hulangkanlah rasa tersebut. Yang harus anda lakukan yakni mengkatogorikan jenis pekerjaan berdasarkan kepentingannya. Kemudian cobalah memfokuskan diri anda untuk menyelesaikan 3 tugas terpenting anda dalam waktu sati hari kerja. Kerjakanlah seawal mungkin dari jam 8 hingga jam 11.30. sebab pada jam seperti demikian konsentrasi anda lebih tinggi.


Baca juga : Cara Gila Meningkatkan Produktivitas Kerja


  1. Hilangkan Gangguan

Cara meningkatkan produktivitas kerja selanjutnya adalah menghilangkan gangguan. Sebisa mungkin hilangkanlah semua gangguan yang dapat mengganggu konsentrasi anda. Berikut cara yang mungkin bisa anda lakukan:


  • Pasanglah label tulisan “Jangan Diganggu” pada pintu ruangan

  • Senyapkan atau matikan telepon anda

  • Matikanlah koneksi internet anda

  • Jadwal ulang semua rapat yang dirasa kurang penting

  • Katakanlah pada rekan kerja bahwa anda tengah fokus bekerja

  • Hindari rekan kerja yang malas

  1. Delegasikanlah Tugas yang Dirasa Kurang Penting

Cara meningkatkan produktivitas kerja anda selanjutnya dengan mendelegasikan tugas yang kurang penting pada bawahan kalau anda seorang atasan. Hal tersebut penting karena dapat membuat anda lebih fokus pada pekerjaan yang penting.


  1. Lakukanlah Kaji Ulang per Minggu

Cara meningkatkan produktivitas kerja selanjutnya dengan mengkaji ulang mingguan. Aktivitas ini mudah sekali dilakukan, sebab anda tinggal membandingkan pekerjaan yang bisa selesai sesuai rencana atau target. Kalau target pekerjaan belum selesai, anda bisa mengetahui penyebabnya dan menghindari kesalahan itu terulang lagi.


 


Itulah beberapa tips cara meningkatkan produktifitas kerja yang diberikan Jagat Ilmu kali ini. Bagi anda yang merasa masih kurang produktif, tidak ada salahnya mencoba menerapkan cara-cara diatas. Ingin mendapatkan tips dari sudut pandang yang berbeda? Anda bisa membaca cara gila meningkatkan produktivitas. Demikianlah artikel kali ini. Semoga bermanfaat bagi anda sekalian.



Tips Ampuh Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja Anda

Thursday, February 26, 2015

Pengertian dan Manfaat Xylitol Bagi Kesehatan Tubuh

Pengertian dan Manfaat Xylitol Bagi Kesehatan Tubuh

Pengertian dan Manfaat Xylitol Bagi Kesehatan Tubuh – Xylitol merupakan senyawa kimia organik yang dimanfaatkan sebagai pemanis buatan untuk pengganti gula. Xylitol memiliki rumus (CHOH)3(CH2OH)2. Bahan yang juga disebut sebagai gula alkohol ini bisa dijumpai dengan alami di banyak sayur dan buah, seperti jenis buah oat, beri, jamur, dan sekam jagung. Senyawa ini juga bisa diperoleh dari ekstraksi serat jagung, raspberry, pohon birch, dan juga jagung.


manfaat xylitol manfaat xylitol


Manfaat xylitol banyak sekali untuk kesehatan, seperti manfaatnya yang mampu mengontrol kadar glukosa serta insulin di dalam tubuh, mengurangi pertumbuhan bakteri, mengelola diabetes, meningkatkan kesehatan gigi dan gusi, membantu menurunkan berat badan, mencegah makan berlebihan, menyembuhkan infeksi di telinga, melawan virus berbahaya, sinus, memperkuat sistem kekebalan tubuh, tulang yang kuat, mengurangi bisul, mengurangi risiko kanker, serta mengurangi bau mulut.


Manfaat Xylitol Bagi Kesehatan Tubuh


 


  1. Mengelola Diabetes

Salah satu khasiat xylitol yakni untuk mengelola diabetes. Salah satu kondisi yang umum di kehidupan modern di seluruh dunia yakni diabetes. Hal tersebut karena peningkatan diet yang tinggi lemak, tidak makan dengan cara benar serta globalisasi makanan yang ceoat saji. Oleh sebab itu, semua solusi yang bisa membantu mengelola diabetes sangat penting. Mengkonsumsi xylitol bisa membantu menjaga kadar glukosa serta menjada keseimbangan insulin. Dengan begitu pasien diabetes bisa mengkonsumsinya pada semua jenis makanan.


  1. Sebagai Antibakteri

Manfaat xylitol selanjutnya yakni sebagai antibakteri. Aplikasi kimia dasar dalam xylitol yakni sebagai agen alkalizing yang sangat berguna dalam mengurangi keasaman dan meningkatkan alkalinitas dalam mulut dan tubuh manusia. Alkalinitas merupakan kondisi yang tak baik untuk bakteri, sehingga bakteri tak bisa tumbuh dalam kondisi ini. Xylitol telah diakui dengan kemampuannya yang bisa menghilangkan infeksi bakteri serta koloninya pada seluruh tubuh.


  1. Menjaga Kesehatan Gigi

Manfaat xylitol untuk kesehatan selanjutnya yakni dalam menjaga kesehatan gigi. Strain bakteri dunia seperti halnya streptococcus bisa dinetralkan oleh xylitol, sehingga bisa mencegah infeksi pada mulut. Xylitol juga bisa mengurangi plak, dan karies serta gigi yang berlubang. Banyak studi yang telah membuktikan bahwa xylitol sangat baik sebagai pencegah terjadinya gigi berlubang.


  1. Mengatasi Bau Mulut

Khasiat xylitol selanjutnya yakni mengatasi bau mulut. Xylitol yang bahkan sudah dihubungkan dengan penurunan ‘halitosis’ atapun istilah kerennya yakni ‘bau mulut’. Halitosis tersebut yang dihasilkan dari infeksi bakteri yang menyebabkan bau bususk sepertinya sesuatu yag hampir mustahil untuk bisa dihilangkan. Permen karet yang berbasis xylitol ini sering sekali direkomendasikan oleh banyak dokter dan juga dokter gigi demi mendapatkan kembali napas yang segar.


 


Nah, demikianlah manfaat serta khasiat dari xylitol yang ternyata banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan tubuh manusia. Jadi jangan ragu lagi untuk memanfaatkannya, yah!



Pengertian dan Manfaat Xylitol Bagi Kesehatan Tubuh
Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Manfaat buah kurma – Kurma tentunya sudah menjadi buah yang tak asing lagi terdengar di telinga serta bagi lidah semua orang. Kesan pertama ketika merasakan buah kurma tentu rasanya yang manis serta lezat. Untuk umat muslim sendiri, buah ini menjadi buah yang sangat dianjurkan dikonsumsi setiap tiba waktunya berbuka puasa, selain mengkonsumsi air putih. Warna buah kurma yang sebagian besar berwarna cokelat kehitaman bisa mengundang banyak orang untuk mencicipi buah yang berbentuk lonjong ini. Tetapi, selain nikmat ketika dimakan, buah ini juga mempunyai banyak khasiat dalam menjaga serta meningkatkan kesehatan tubuh.


manfaat buah kurma manfaat buah kurma


Buah kurma sangatlah mudah kita dapatkan di pasar ataupun tempat perbelanjaan yang besar. Sehingga anda tidak perlu membelinya langsung ke luar negeri walaupun buah ini tidak tumbuh di Indonesia dan hanya tumbuh di wilayah timur asia. Nah, karena kurma termasuk dalam kategori buah, maka tidak heran jika kurma dimanfaatkan juga sebagai buah yang bisa meningkatkan kesehatan tubuh. Lantas apa sajakah manfaat buah kurma tersebut ? Kali ini saya akan berbagi mengenai sejumlah khasiat buah kurma bagi kesehatan tubuh manusia.


Manfaat Buah Kurma Untuk Kesehatan Tubuh


  1. Nutrisi Lengkap Bermanfaat Untuk Tulang

Seiring dengan pertambahan usia, kekuatan dan kepadatan tulang seseorang juga tentu akan menurun. Buah kurma yang kaya akan mineral, selenium, mangan, magnesium dan tembaga yang merupakan 5 zat nutrisi yang sangat diperlukan untuk kesehatan pada tulang dan mampu melawan proses pengeroposan tulang ataupun osteoporosis.


  1. Penambah Energi yang Cepat

Manfaat buah kurma selanjutnya yakni sebagai penambah energi. Di akhir aktivitas bekerja yang kita lakukan, rasa lesu, letih dan juga capek merupakan masalah yang seringkali dihadapi oleh banyak orang. Kurma yang kaya akan kandungan kadar gula alaminya seperti sukrosa, fruktosa, dan glukosa sangat bermanfaat dalam mengembalikan energi tubuh yang sudah terkuras ketika melakukan aktivitas yang padat.


  1. Efektif dalam Menangkal Anemia

Buah kurma yang mengandunga sejumlah besar zat besi dalam buahnya sangat baik untuk mereka yang seringkali terkena gejala kurang darah ataupun anemia dalam kehidupannya.


  1. Menyehatkan Sistem Pencernaan

Khasiat buah kurma lainnya yakni bagi sistem pencernaan. Buah kurma juga mengandung banyak serat larut serta asam amino yang sangat bermanfaat dalam membantu proses pencernaan makanan dengan sangat baik serta efisien. Sehingga menjadikannya mampu membantu meringankan kerja sistem pencernaan tubuh seseorang.


  1. Mengatasi Masalah Sembelit dengan Mudah

Manfaat buah kurma selanjutnya yakni bisa mengatasi masalah sembelit. Selama ini masalah sembelit atapun gejala susah buang air besar atau BAB merupakan salah satu masalah yang sangat serius untuk kebanyakan orang. Buah kurma yang mengandung banyak serat ini bisa membantu meringankan serta mengatasi masalah sembelit yang terjadi secara alami.


Itulah beberapa manfaat buah kurma yang dapat kita peroleh saat mengkonsumsinya. Sebenarnya masih sangat banyak khasiat dan manfaat dari menkonsumsi buah kurma ini. Tidak heran jika buah ini sangat dianjurkan untuk dikonsumsi sejak dahulu kala. Demikianlah artikel kali ini mengenai manfaat tersembunyi buah kurma bagi kesehatan tubuh.


 



Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Tuesday, February 24, 2015

Manfaat dan Khasiat Jahe Merah yang Belum Anda Ketahui

Manfaat dan Khasiat Jahe Merah yang Belum Anda Ketahui

Manfaat dan Khasiat Jahe Merah yang Belum Anda Ketahui – Siapa yang tak kenal dengan yang namanya jahe? Jahe adalah salah satu tumbuhan yang berupa rimpang dengan tumbuhnya di dalam tanah. Ada banyak sekali jenis jahe, salah satunya yakni jahe merah. Khasiat jahe merah banyak sekali, khususnya untuk kesehatan serta kecantikan tubuh.


 


Jahe merah memiliki nama latin sebagai Zingiber Officinale Var Rubrum yang menjadi salah satu dari jenis jahe dengan kandungannya yang sangatlah kuat. Jahe merah memiliki ukuran yang tergolong kecil jika dibandingkan dengan banyak jahe lainnya, namun memiliki khasiat yang paling banyak. Kandungannya yang banyak terdapat dalam jahe merah yakni minyak astrin dan berbagai kandungan lain.


khasiat jahe merah khasiat jahe merah


 


Khasiat Jahe Merah Bagi Kesehatan Tubuh


 


Sangat banyak sekali manfaat dari jahe merah bagi kesehatan tubuh, mulai dari menyembuhkan penyakit yang tergolong ringan hingga mampu mencegah terjadinya penyakit berbahaya. Berikut selengkapnya khasiat dari jahe merah yang bisa kita ambil.


 


  1. Mengatasi Rematik

Di dalam jahe merah mengandung kandungan yang bisa mengurangi rasa sakit serta mengurangi bengkak di sendi. Penyakit encok ataupun rematik bisa disembuhkan dengan memanfaatkan jahe merah ini. Caranya sangatlah mudah, yakni dengan merebus beberapa rimpang tanaman ini dengan dicampur kumis kucing, temulawak, daun komfrey serta cabe jawa, lalu air rebusan tersebut diminum sebanyak dua kali dalam sekari.


  1. Menyembuhkan Batuk

Khasiat jahe merah tidak hanya bisa melegakan batuk saja, namun juga bisa menyembuhkan batuk. Selain bisa mengatasi batuk, jahe merah juga bisa mengatasi radang pada tenggorokan. Sifatnya yang bisa menghangatkan inilah yang bisa membantu mengobati radang tenggorokan serta sakit batuk.


  1. Menurunkan Kadar Kolesterol di Dalam Darah

Jahe merah memiliki kandungan yang banyak sekali manfaatnya dalam membuang racun di dalam tubuh. Salah satunya yakni kolesterol jahat di dalm darah. Kolesterol jahat ini yang ada di dalam darah bisa menghambar proses aliran darah. Salah satu dari banyak sekali manfaat jahe merah yakni mampu membantu melancarkan peredaran darah serta secara tak langsung kolesterol jahat yang ada dalam tubuh bisa menjadi hancur.


  1. Menghilangkan Jerawat

Tak hanya baik bagi kesehatan, jahe merah ternyata juga sangat baik sekali untuk kecantikan. Salah satu khasiat jahe merah bagi kecantikan yakni bisa menghilangkan jerawat. Untuk dapat menghilangkan jerawat dengan memanfaatkan jahe merah ini yakni dengan cara membersihkan jahe merah tersebut kemudian dipijatkan di wajah hingga keluar cairan minyak lalu tutuplah semua bagian muka dengan menggunakan irisan jahe merah tersebut.


  1. Meredakan Sakit Kepala

Khasiat jahe merah untuk kesehatan juga bisa meredakan sakit kepala. Cara meredakan sakit kepala dengan memanfaatkan jahe merah yakni dengan menyeduh jahe merah menggunakan air hangat ataupun menghisap aroma jahe merah yang telah dipotong-potong.


Jahe merah memiliki banyak sekali manfaat bagi dari kesehatan maupun kecantikan namun masih cenderung sulit diperoleh dipasaran. Tidak heran jika harganya pun cukup mahal. Bagaimana dengan pembaca sendiri? Tertarik untuk memulai bisnis budidaya jahe merah? Demikianlah artikel tikel kali ini tentang manfaat dan khasiat jahe merah yang belum anda ketahui.



Manfaat dan Khasiat Jahe Merah yang Belum Anda Ketahui
Manfaat dan Khasiat Buah Alpukat Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Manfaat dan Khasiat Buah Alpukat Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Manfaat dan Khasiat Buah Alpukat Bagi Kesehatan dan Kecantikan - Buah alpukat memang mempunyai sejuta manfaat untuk manusia, mulai dari manfaatnya dalam dunia kecantikan, dalam dunia kesehatan hingga manfaatnya sebagai makanan. Alpukat sendiri memiliki nama latin yakni Persea Americana serta termasuk di dalam keluarga Lauraceae. Tanaman buah alpukat berasal dari Amerika Tengah dan Meksiko.


Selain enak dimakan ataupun dibuat sebagai jus ternyata alpukat pun memiliki kandungan senyawa yang bisa diambil khasiatnya untuk kesehatan. Bahkan tak hanya buahnya saja, daun dan biji buah alpukat juga memiliki khasiat yang sama serta seringkali dimanfaatkan sebagai obat tradisional.


Bukan hanya untuk kesehatan saja, manfaat alpukat lainnya ternyata seringkali dimanfaatkan sebagai bahan perawatan untuk kecantikan, seperti perawatan rambut dan wajah hingga perawatan kulit.


khasiat buah alpukat khasiat buah alpukat


Khasiat Buah Alpukat Bagi Kesehatan


Buah alpukat mempunyai banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan, diantaranya :


  1. Menjaga Tekanan Darah

Buah alpukat bisa dimanfaatkan dalam membantu menjaga tekanan darah, hal ini karena buah alpukat yang mengandung potassium yang bisa menstabilkan tekanan darah, khususnya bisa mencegah supaya tidak terkena penyakit darah tinggi.


Serangan darah tinggi bisa menjadi penyebab timbulnya berbagai penyakit, salah satunya yakni penyakit stroke. Di mana tubuh menjadi tidak bisa bergerak separuhnya. Namuan dengan kandungan potassium pada buah alpukat, penyakit serangan darah tinggi, stroke dan berbagai penyakit penumbat sirkulasi darah lain bisa diminalisir.


  1. Mengontrol Gula Darah

Khasiat buah alpukat yakni bisa mengontrol gula darah. Kandungan lemak tak jenuh yang ada di dalam buah alpukat bisa membantu mengembalikan resistensi insulin, sehingga bisa membantu tubuh dalam mengatur gula darah dengan teratur. Selain itu juga serat makanan di dalamnya bisa membantu dalam mempertahankan tingkat gula darah.


  1. Kesehatan Mata

Anda bisa memilih buah alpukat demi menjaga kesehatan mata. Masker alpukat menjadi ramuan paling mujarab yang bisa mengurangi kantung mata. Cukup dengan mengoleskannya sebagai masker di area sekitar mata dan biarkan hingga 20 menit.


Nah, itulah sejumlah manfaat dari buah alpukat bagi kesehatan. Namun selain beberapa manfaat di atas, buah alpukat juga bermanfaat bagi kesehatan jantung, untuk mencegah kanker, sebagai anti inflamasi atau anti peradangan.


Khasiat Buah Alpukat Bagi Kecantikan


  1. Masker Rambut

Buah alpukat bisa dimanfaatkan untuk mengatasi masalah rambut kering dan kusam. Manfaatkan buah alpukat untuk kembali melembabkannya dengan cara menghaluskan buah ampukat kemudian digunakan sebagai masker rambut, diamkan beberapa saat sebelum membilasnya sampai bersih.


  1. Masker Wajah

Khasiat buah alpukat juga sebagai masker wajah. Jadikan buah alpukat yang telah dihaluskan dan campurkan dengan 1 butir putih telur, 1 sdt perasan jeruk nipi, dan 2 sdm oatmeal sebagai masker wajah dan diamkan selama 20 menit. Kemudian baru dibilas dengan air hangat, untuk hasil maksimal lakukan 2 kali dalam 1 minggu.


Terbuktikankan jika buah alpukat tidak hanya enak dijadikan jus tapi juga memiliki khasiat yang sangat baik bagi kesehatan dan kecantikan?  Demikianlah artikel kali ini mengenai manfaat dan khasiat buah alpukat bagi kesehatan dan kecantikan. Semoga artikel kali ini bisa memberikan manfaat bagi pembaca sekalian. Jangan lupa untuk terus mengikuti jagatilmu.com untuk memperoleh jutaan ilmu menarik lainnya.



Manfaat dan Khasiat Buah Alpukat Bagi Kesehatan dan Kecantikan
Khasiat Sarang Burung Walet yang Jarang Diketahui

Khasiat Sarang Burung Walet yang Jarang Diketahui

Khasiat Sarang Burung Walet yang Jarang Diketahui – Dunia pengobatan tradisional sekarang ini telah meyakini bahwa sarang burung walet mempunyai banyak sekali manfaat serta khasiat untuk kesehatan seorang manusia. Keyakinan mengenai besarnya khasiat sarang burung walet ini diperkuat dengan fakta tinggiya nilai gizi yang ada di dalam sarang burung walet tersebut.


Beberapa kandungan yang sangat dibutuhkan oleh manusia di dalam sarang burung walet yakni antioksidan, kandungan protein yang tinggi, 6 hormon penting untuk manusia seperti stradiol dan testosteron, serta asam amino. Banyak peneliti yang juga meyakini kalau sarang burung walet ini juga memiliki kandungan karbohidrat serta sejumlah kecil lemak atau lipid. Lalu apa saja manfaat dan khasiat sarang burung walet? Berikut ulasannya untuk anda :


khasiat sarang burung walet khasiat sarang burung walet


Manfaat serta Khasiat Sarang Burung Walet


 


  1. Penelitian yang dilakukan telah menunjukkan bahwa sarang burung walet sangat kaya akan antioksidan dan asam amino, merupakan dua zat yang mampu melawan radikal bebas.

  2. Manfaat sarang burung walet selanjutnya yakni mampu membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh

  3. Mampu meningkatkan repoduksi sel di dalam tubuh

  4. Mampu meningkatkan nafsu makan

  5. Mampu mencegah penyakit kanker serta membantu pengobatan untuk penderita penyakit kanker

  6. Membantu memperkuat organ ginjal dan paru-paru

  7. Membantu meningkatkan fungsi jantung

  8. Mampu mengatur pasokan cairan di dalam tubuh

  9. Khasiat sarang burung walet juga mampu membantu menurunkan tekanan darah sehingga menjadikannya sangat baik untuk penderita hipertensi

  10. Membantu meredakan dan memulihkan berbagai penyait seperti asma, batuk, infeksi tenggorokan serta influenza

  11. Untuk seorang ibu hamil, sarang burung walet ini juga sangat beranfaat untuk membantu meningkatkan kesehatan serta sebagai antibodi bagi ibu serta janinya. Baik juga dalam menjaga kesehatan seorang ibu setelah melahirkan ataupun pasca melahirkan

  12. Sarang burung walet juga sangat baik untuk kulit sebab kaya dengan kolagen. Mengkonsumsi sarang burung walet dengan rutin bisa membuat kulit menjadi lebih kencang serta membuatnya lebih cerah. Manfaat dari sarang burung walet juga mampu mencegah proses penuaan dini dengan menjaga kulit supaya terlihat lebih awet muda, hal tersebut berarti juga bermanfaat dalam menjaga kecantikan seorang wanita.

  13. Manfaat utama sarang burung walet juga sangat berkhasiat untuk anak-anak. Dengan mengkonsumsinya dengan teratur bisa meningkatkan sistem kekebalan untuk tubuh. Walaupun begitu, sebaiknya semua orang tua bisa lebih berhati-hati lagi jika memberi sarang burung walet ini pada anak di bawah usia satu tahun. Lebih disarankan untuk mengkonsultasikannya terlebih dulu dengan dokter sebab dikhawatirkan dapat menyebabkan reaksi alergi, walaupun kemungkinannya lumayan kecil.

 


Nah, itulah beberapa khasiat sarang burung walet untuk tubuh manusia. Beberapa khasiatnya di ataslah yang menjadi alasan kenapa sarang burung walet sekarang ini banyak sekali dicari serta banyak pula yang lalu membudidayakannya untuk kemudian menjualnya.



Khasiat Sarang Burung Walet yang Jarang Diketahui

Monday, February 23, 2015

Khasiat Ikan Lele Bagi Kesehatan Otak dan Jantung

Khasiat Ikan Lele Bagi Kesehatan Otak dan Jantung

Khasiat Ikan Lele Bagi Kesehatan Otak dan Jantung – Ikan lele adalah jenis ikan air tawar yang banyak dibudidayakan. Hal ini karena dagingnya yang lumayan enak serta banyak orang bisa menikmatinya karena harganya yang lumyan murah. Namun ternyata tidak hanya murah dan enak rasanya saja, ikan yang mempunyai ciri khas kumis ini juga mempunyai khasiat bagi kesehatan. Nah, kali ini akan dibahas mengenai khasiat ikan lele untuk kesehatan.


khasiat iken lele bagi kesehatan khasiat iken lele bagi kesehatan


 4 Khasiat Ikan Lele Yang Belum Banyak Diketahui Orang


 


  1. Khasiat Ikan Lele Bagi Kesehatan Otak dan Jantung

Manfaat ikan leleyang pertama yakni sangat baik untuk jantung dan otak. Ikan lele memiliki banyak kandungan zat yang bermanfaat untuk kesehatan organ tubuh manusia. Beberapa diantaranya yakni kandungan omega 3 dan omega 6 yang sangat bagus untuk kesehatan otak dan jantung. Bagi anda yang ingin mendapat asupan omega 6 dan omega 3 yang baik, tidak perlu khawatir lagi sebab kita bisa mendapatkannya secara murah dengan mengkonsumsi ikan lele ini.


Kandungan omega 3 dan omega 6 pada ikan lele tak tanggung-tanggung. Sebanyak 220 mg asam lemak omega 3 dan sebanyak 875 mg asam lemak omega 6. Dengan tingginya ke dua kandungan omega 3 dan 6 yang ada di dalamnya, ikan lele sangat disarankan untuk dimasukkan dalam menu makanan kita.


  1. Sumber Protein yang Baik

Selain baik untuk organ jantung dan otak manusia, mengkonsumsi ikan lele juga bisa menambah asupan protein di tubuh. Protein yang terkandung dalam ikan lele cukup tinggi. 1 porsi ikan lele mengandung sebanyak 15,6 gram protein yang bisa memenuhi kebutuhan manusia akan asam amino. Kualitas protein yang ada di ikan lele juga sangat baik, mampu membangun otot dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jadi, ikan ini sangat baik dikonsumsibagi anda yang ingin menambah asupan protein dan energi.


  1. Sumber Vitamin B 12

Khasiat ikan lele selanjutnya yakni sebagai sumber vitamin B 12. Dengan mengkonsumsi ikan lele, kebutuhan akan vitamin B 12 dalam tubuh bisa terpenuhi. Vitamin B 12 sendiri memiliki fungsi untuk memecah karbohidrat dan menjadikannya sebagai energi. Dengan asupan vitamin B 12 bagi tubuh yang terpenuhi, kita akan memiliki tenaga lebih dalam melakukan aktivitas keseharian.


  1. Rendah Merkuri

Khasiat ikan lele untuk kesehatan selanjutnya yakni bagi kesehatan ibu hamil. Kenapa begitu? Banyak isu yang beredar kalau ikan lele merupakan ikan yang banyak kandungan merkurinya. Seperti yang kita ketahui jika tubuh mengkonsumsi kandungan merkuri bisa merugikan kesehatan, khususnya kesehatan sistem saraf.


Ikan lele menjadi jenis ikan yang paling banyak dibudidayakan. Pembudidayaan ikan lele umumnya jauh sekali dari jangkauan merkuri, membuat ikan lele lebih aman sebab sudah jelas rendah kandungan merkurinya. Kandungan merkuri yang rendah pada ikan lele inilah yang menjadikannya jenis ikan yang dianjurkan sekali bagi seorang ibu hamil.


 


Demikianlah beberapa khasiat ikan lele yang bisa kita rasakan ketika mengkonsumsinya. Ternyata sangat banyak manfaat yang dikandung dari iken berkumis ini. Nah, bagaimana dengan pembaca sekalian? Sudahkan anda makan ikan lele hari ini??



Khasiat Ikan Lele Bagi Kesehatan Otak dan Jantung
Khasiat dan Manfaat Undur undur yang Belum Anda Ketahui

Khasiat dan Manfaat Undur undur yang Belum Anda Ketahui

Khasiat dan Manfaat Undur undur yang Belum Anda Ketahui – Sepertinya belum banyak dari anda yang mengetahui manfaat undur undur bagi tubuh, oleh sebab itulah tulisan saya kali ini akan memberikan sedikit informasi tentang hal itu. Undur undur merupakan sejenis serangga berukuran kecil yang menggali lubang pada pasir. Kalau anda berkunjung di perkampungan ataupun pedesaan, perhatikan saja di bawah pagar ataupun di tembok rumah yang berpasir halus, akan tampak kawah kecil yang berjajar rapi. Kalau anda lempar seekor semut di tengahnya, akan ada seekor serangga muncul di tengah kawah tersebut.


manfaat undur undur manfaat undur undur


 


Dinamai dengan undur undur karena jalannya yang mundur ketika hendak kembali ke sarangnya. Banyak ditemukan dalam tanah yang berpasir halus di bawah tembok ataupun pagar. Meskipun sekilas tidak penting tetapi dalam tubuhnya yang kecil memiliki kandungan yang sangat berkhasiat untuk mengobati sejumlah penyakit, khususnya penyakit yang seringkali diderita masyarakat perkotaan.


Seperti yang telah kita ketahui bersama kalau kehidupan di kota yang serba sibuk, kurangnya berolahraga serta pola makan yang selalu instan seringkali menyebabkan stres. Stres ini bisa menyebabkan dampak negatif bagi kesehatan. Kalau kita abai dengan kesehatan, maka adanya berbagai penyakit hanya tinggal menunggu waktu. Selain karena stres, penyakit yang juga banyak diderita oleh masyarakat perkotaan yakni stroke, darah tinggi, diabetes serta berbagai penyakit yang ada hubungannya dengan syaraf.


Sekarang ini pengobatan alternatif tengah digandrungi. Banyak orang yang kemudian beralih pada pengobatan bahan alami, seperti misalnya meminum rebusan dedaunan, akar pohon ataupun makan buah yang diyakini mempunyai khasiat dalam menyembuhkan. Mengkonsumsi sejumlah hewan tertentu juga diyakini dapat menyembuhkan, salah satunya khasiat undur undur ini.


Keampuhan dari binatang yang masuk dalam kategori serangga ini bagi dunia pengobatan konon sudah dilakukan sejak berpuluh tahun lalu. Hewan ini juga dipercaya bisa menyebuhkan penyakit rematik serta menghilangkan penat di tubuh. Selain itu juga, manfaat undur undur bisa dirasakan untuk menyembuhkan diabetes, stroke, dan darah tinggi.


Kendati dalam penelitian belum ada yang membuktikan secara langsung mengenai khasiat dan manfaat undur undur namun secara faktual undur undur telah memberikan banyak manfaat untuk kesehatan manusia, antara lain sebagai berikut:


  • Mengobati diabetes militus

  • mengobati asam urat

  • mengobati kolesterol tinggi

  • mengobati kanker

  • mengobati tumor

  • mengobati varikokel

  • mengobati penyakit degeneratif

Manfaat Undur undur Sebagai Obat Stroke


Selain tripang emas, ternyata hewan undur undur juga dapat dimanfaatkan sebagai salah satu obat alternatif dalam mengatasi masalah diabetes. Undur undur memiliki nama latin yakni Mymeleon Sp ternyata sangat berkhasiat dalam membantu menurunkan kadar gula bagi penderita diabetes. Berdasarkan sejumlah penelitian seperti yang pernah dilakukan oleh Tyas Kurniasih yang berasal daru Univ. Gajah Mada Jogjakarta dengan judul Kajian Potensi Undur undur Darat tahun 2006 lalu, menyebutkan bahwa manfaat dari undur undur ini karena kandungan zat sulfonylurea yang ada di dalamnya.


Kinerja zat ini bisa diambil sebagai manfaat undur undur dalam membantu melancarkan kerja pankreas di dalam memproduksi insulin. Karena, saat insulin didalam tubuh seorang manusia menurun dengan kadar glukosa darahnya yang meningkat, akan menyebabkan ketidakseimbangan yakni insulin sebagai penghasil energi bagi tubuh menjadi terus berkurang. Akibatnya, tubuh manusia mudah untuk terserang penyakit.



Khasiat dan Manfaat Undur undur yang Belum Anda Ketahui
Cara Ampuh Menghilangkan Jerawat Membandel dengan Cepat

Cara Ampuh Menghilangkan Jerawat Membandel dengan Cepat

Cara Ampuh Menghilangkan Jerawat Membandel dengan Cepat - Salah satu masalah yang seringkali muncul di wajah kita yakni masalah jerawat. Jerawat bagi kebanyakan orang menjadi masalah yang bisa mengurangi rasa percaya diri seseorang. Rasanya ingin sekali menutupi wajah ketika sedang berkumpul bersama teman, apalagi ketika dihadapkan dengan orang yang kita suka. Nah, untuk anda tidak usah khawatir lagi dengan masalah jerawat ini. Berikut saya berikan sejumlah cara menghilangkan jerawat yang bisa anda coba.


cara menghilangkan jerawat dengan cepat cara menghilangkan jerawat dengan cepat


 4 Cara Ampuh Menghilangkan Jerawat


 


  1. Tidur yang Cukup

Tidak banyak orang yang mengetahui apa yang menyebabkan masalah jerawat di wajah. Salah satu penyebabnya yakni stres serta kekurangan tidur. Oleh karenanyalah supaya wajah bisa terhindar dari masalah ini, tidurlah secukupnya. Dengan tidur yang mencukupi, metabolisme dalam tubuh akan teratur. Dengan begitu masalah jerawat serta bekasnya bisa menjadi pudar.


  1. Jangan Memecahkan Jerawat

Tips menghilangkan jerawat selanjutnya jangan memecahkan jerawat. Banyak orang yang sangat usil tangannya ketika memiliki jerawat dan sangat ingin memecahkannya. Tetapi ini bukanlah cara yang benar, dengan memecahkan jerawat di waktunya yang tidak tepat atau bukan saatnya akan membuat jerawat menjadi menyebar serta bertambah banyak dan membuat bekasnya susah dihilangkan. Apalagi kalau anda memecahkan jerawat dalam keadaan tangan kotor, akan membuatnya semakin parah.


  1. Membersihkan Wajah dengan Teratur

Bersihkanlah wajah dengan teratur akan membuat wajah terhindar dari masalah jerawat, serta jerawat bisa cepat hilang begitu juga dengan bekasnya. Kuman penyebab jerawat akan cepat musnah dan wajah bisa terhindar dari jerawat.


  1. Menghilangkan Jerawat dengan Bahan Alami

Selain sejumlah cara menghilangkan jerawat di atas, ada pula cara tambahan yang sedikit membutuhkan usaha anda untuk lebih maksimal lagi menghilangkan jerawat tersebut. Berikut sejumlah bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi masalah jerawat.


  • Lidah Buaya

Kupaslah lidah buaya kemudian ambil gelnya, gunakanlah gel itu sebagai masker wajah dan biarkan selama 15 menit baru boleh dibilas dengan air.


  • Bwang Putih

Irislah beberapa siung bawang putih kemudian oleskan di wajah yang berjerawat dan biarkan selama 15 menitan barulah boleh dibilas. Untuk hasil yang maksimal lakukanlah cara mengatasi jerawat ini dengan teratur.


  • Air Jeruk Nipis

Potonglah beberapa jeruk nipis kemudian peraslah, oleskan airnya di bagian wajah yang ada jerawat serta bekasnya dan biarkan selama 15 menitan barulah boleh dibilas memakai air yang berish. Jangan khawatir jika pada pengolesan yang pertama akan merasakan perih di wajah, inilah efek air jeruk nipis dalam menghilangkan rasa gatal serta bekas jerawat di wajah.


  • Putih Telur

Cara menghilangkan jerawat dengan putih telur yakni dengan memecahkan sebutir telur kemudian pusahkan putih dan kuningnya. Ambilah putihnya saja dan kocok sedikit. Barulah kemudian oleskan di wajah, diamkan selama 15 menitan sebelum dibilas sampai bersih.


 


Itulah tadi 4 cara ampuh untuk menghilangkan jerawat yang membandel pada wajah anda, semoga artikel ini bermanfaat terimakasih.



Cara Ampuh Menghilangkan Jerawat Membandel dengan Cepat
Cara Ampuh Cegah dan Hilangkan Bau Badan Secara Cepat

Cara Ampuh Cegah dan Hilangkan Bau Badan Secara Cepat

Cara Ampuh Cegah dan Hilangkan Bau Badan Secara Cepat – Disadari ataupun tidak, bau badan bisa mengurangi rasa percaya diri seseorang dalam bergaul. Orang dengan bau badan umumnya akan merasa minder ketika berdekatan dengan banyak orang, meskipun sudah menggunakan parfum namun terkadang bau badannya masih tercium. Lalu bagaimanakah caranya supaya bau badan dapat hilang? Nah, dalam artikel saya kali ini akan berbagi cara hilangkan bau badan.


cara hilangkan bau badan secara cepat dan alami cara hilangkan bau badan secara cepat dan alami


Cara Hilangkan Bau Badan Dengan Cepat


1. Mandi Secara Teratur

Bau badan dapat terjadi karena pola hidup kita yang tidak teratur. Diantaranya ialah kebiasaan yang jarang mandi. Oleh sebab itu kalau anda ingin terbebas dari yang namanya bau badan, biasakan mandi dengan teratur 3 kali dalam sehari.


2. Mandi Air Rebusan Daun Siri

Daun sirih menjadi salah satu cara ampuh menghilangkan bau badan. Caranya yakni dengan menyediakan daun sirih secukupnya kemudian dicampur dengan air secukupnya. Rebuslah sampai mendidih dan kemudian campurkan dengan air dingin supaya rasanya tidak terlalu panas tapi hangat. Gunakan air rebusan sebagai air mandi, lakukanlah cara ini dengan rutin.


3. Minum Air Rebusan Daun Sirih

Cara hilangkan bau badan selanjutnya dengan meminum air rebusan daun sirih. Siapkan beberapa lembar daun sirih lalu rebuslah dengan segelas air. Setelah benar-benar matang, biarkan sampai airnya dingin dan bisa dimium. Akan lebih enak rasanya jika ditambahkan gula pasir.


4. Jeruk Nipis

Ambilah satu buah jeruk, lalu potong dan ambil airnya. Kemudian campurkan perasan jeruk nipis dengan daun sirih serta kapur. Oleskan pada bagian tubuh yang anda percaya sebagai sumber bau badan, misalnya ketiak.


5. Cengkih

Cengkih adalah salah satu rempah yang bisa dimanfaatkan sebagai cara menghilangkan bau badan. Yakni dengan mengambil sejumlah kuntum bunga cengkih lalu rendamlah dengan air sampai mengembang. Minumlah airnya, untuk membuat rasanya lebih enak tambahkanlah gula secukupnya.


6. Ketimun

Siapkanlah satu buah mentimun dan kupaslah. Sesudahnya mentimun digosokkan di bagian badan yang berbau setiap anda selesai mandi.


7. Kemangi

Mengkonsumsi daun kemangi bisa menghindarkan anda dari bau badan.


8. Jahe

Cukup dengan meminum wedang jahe secara teratur supaya bau badan anda hilang. Bisa juga dengan menggosokkan jahe yang sudah diparut pada bagian ketiak supaya terhindar dari yang namanya bau badan.


9. Kecombrang

Konsumsilah kecombrang secara langsung ataupun dengan menghaluskannya terlebih dulu dan lalu digosokkan di area yang diyakini sebagai sumber bau badan atau ketiak.


10. Daun Beluntas

Cara hilangkan bau badan dengan daun beluntas dengan mengkonsumsinya seperti lalapan atau bisa juga dimasak terlebih dulu.


11. Memakai Pakaian yang Tepat

Maksudnya di sini yakni menggunakan pakaian yang nyaman dipakai, membuat tubuh dapat bernafas dengan lega. Seperti pakaian yang terbuat dari bahan katun yang bisa menyerap keringat secara alami.


Itulah beberapa tips cara hilangkan bau badan dengan cepat dan alami. Hal yeng perlu ingat adalah semua kembali kepada kebiasan kita. Dengan menerapkan pola hidup bersih maka bau badan akan makin mudah dihilangkan. Demikian artikel kali ini, dan tetap ikutin jagatilmu.com untuk mendapatkan info-info terbaru.


 



Cara Ampuh Cegah dan Hilangkan Bau Badan Secara Cepat

Sunday, February 22, 2015

4 Jenis Makanan yang Harus Dikonsumsi Bagi Ibu Hamil

4 Jenis Makanan yang Harus Dikonsumsi Bagi Ibu Hamil

4 Jenis Makanan yang Harus Dikonsumsi Bagi Ibu Hamil - Seorang ibu hamil memanglah harus pandai dalam memilih menu makanan yang akan dikonsumsinya. Sebab semua makanan yang masuk ke dalam tubuh seorang ibu hamil juga akan berpengaruh pada janin yang sedang dikandungnya. Dengan mengkonsumsi makanan yang baik gizinya, ibu dan sang janin akan selalu sehat. Hal terpenting adalah pilihan makanannya, sebab dengan mengkonsumsi banyak makanan yang tidak bergizi juga tidak akan membantu kesehatan ibu hamil dan janinnya.


Salah satu makanan sehat bagi ibu hamil adalah susu. Sebuah studi oleh organisasi kesehatan dunia menyebutkan bahwa susu mempunyai faktor penting untuk membantu kesehatan ibu hamil dan janinnya. Susu bisa mengurangi risiko serius yang bisa terjadi pada seorang ibu hamil. Kandungan kalsium dalam susu juga bisa memangkas risiko negatif setelah melahirkan hingga 24%. Lalu, selain susu apa sajakah makanan sehat untuk ibu hamil?


makanan untuk ibu hamil makanan untuk ibu hamil


Makanan Sehat Bagi Ibu Hamil


 


  1. Buah dan Sayur

Dalam satu hari, seorang ibu hamil sangat dianjurkan banyak mengkonsumsi sayur dan buah.Adapun porsi yang dianjurkan yakni 3 kali buah-buahan dalam sehari dengan 4 kali sayuran untuk seharinya.Jenis sayur dan buah yang paling baik dikonsumsi oleh ibu hamil seperti lemon, stroberi, pepaya, jeruk, kacang-kacangan, tomat, dan juga brokoli. Sayur dan buah bermanfaat untuk menambah energi ibu hamil karena banyak mengandung mineral dan juga vitamin.


  1. Whole Grain

Makanan sehat bagi ibu hamil selanjutnya yakni whole grain. Banyak sekali dari wanita hamil yang menghindari nasi. Untuk mengatasinya cobalah beralih mengkonsumsi whole grain seperti pasta, roti gandum, sereal, dan gandum. Karena seorang ibu hamil lebih dianjurkan makan sedikit demi sedikit, anda dapat membaginya menjadi 6 porsi dalam sehari. Makanan jenis ini sangat baik karena banyak kandungan serat, mineral vitamin B dan juga zat besi.


  1. Produk Susu

Semua produk susu juga menjadi makanan yang sehat bagi ibu hamil. Seorang wanita hamil setidaknya mengkonsumsi 4 porsi makanan yang berasal dari produk susu. Adapun jenisnya yakni yoghurt, keju, dan susu. Semua jenis makanan tersebut banyak mengandung vitamin A, B, dan vitamin D. Vitamin-vitamin tersebut mampu membantu memerangi masalah penglihatan serta infeksi. Kalsium yang juga terkandung dalam produk susu mampu membantu pertumbuhan gigi dan tulang anak nantinya. Kalsium sangat penting karena seorang ibu hamil setidaknya membutuhkan kalsium sebanyak 1000mg dalam seharinya.


  1. Protein

Protein merupakan salah satu makanan sehat bagi ibu hamil. Seorang ibu hamil memiliki keistimewaan tersendiri, di mana seorang ibu hamil sekurang-kurangnya harus mengkonsumsi 60 gram protein dalam seharinya. Kandungan protein bisa diperoleh ibu hamil dengan mengkonsumsi ayam, daging, telur, ikan, dan kacang-kacangan. Protein memiliki kandungan antibodi yang baik sekali bagi seorang ibu hamil beserta janinnya.


Itulah beberapa makanan sehat bagi ibu hamil yang dianjurkan untuk dikonsumsi secara rutin. Mungkin ada diantara keluarga atau teman dekat anda yang sedang hamil? Atau mungkin anda sendiri? Dengan memperbanyak konsumsi makanan diatas diharapkan janin bayi akan lahir dan tumbuh menjadi anak yang sehat. Demikian artikel kali ini semoga bisa memberikan manfaat bagi pembaca sekalian.



4 Jenis Makanan yang Harus Dikonsumsi Bagi Ibu Hamil
Berbagai Macam Manfaat Yoghurt Bagi Kecantikan Wajah dan Kulit

Berbagai Macam Manfaat Yoghurt Bagi Kecantikan Wajah dan Kulit

Berbagai Macam Manfaat Yoghurt Bagi Kecantikan Wajah dan Kulit - Manfaat yoghurt bagi kecantikan memanglah tidak sepopuler manfaatnya untuk kesehatan tubuh. Walau begitu, banyak kandungan serta nutrisi yang ada didalamnya bisa anda manfaatkan dalam perawatan kulit untuk membuat lebih cantik dengan alami. Makanan yang memiliki tekstur lembut ini juga mempunyai khasiat dalam menjaga kesehatan kulit sebagai masker wajah.


Perawatan kecantikan dengan mengambil manfaat yoghurt bagi kecantikan yang bisa anda lakukan sendiri di rumah tanpa mengeluarkan banyak biaya. Banyak kreasi masker wajah yang berbahan yoghurt ini bisa disesuaikan dengan jenis kulit muka anda masing-masing.


Memakai yoghurt sebagai masker kulit menjadi solusi cantik dalam mengatasi masalah penuaan, seperti lingkaran hitam di area mata, kerutan wajah, serta menghilangkan flek hitam yang dapat mengurangi rasa percaya diri seseorang.


manfaat yoghurt bagi kecantikan manfaat yoghurt bagi kecantikan


Khasiat dan Manfaat Yoghurt Bagi Kecantikan


 


  1. Menghilangkan Lingkaran Gelap di Area Bawah Mata

Biasanya masalah ini bisa muncul disebabkan karena kekurangan waktu tidur karena kesibukan ataupun aktivitas tinggi yang membuat kita harus begadang. Cara mengatasinya dengan mengambil khasiat yoghur untuk kecantikan yakni tinggal dengan mengoleskan yoghurt di bagian bawah mata dengan warna hitam ketika akan tidur. Di pagi harinya basuhlah muka dengan air bersih dan ulangilah selama sati minggu hingga warna gelapnya menghilang.


  1. Bagi Wajah Berjerawat

Manfaat yoghurt bagi kecantikan selanjutnya ialah untuk mengatasi masalah jerawat. Ada banyak sekali cara untuk dapat mengatasi masalah jerawat, jeruk lemon juga memiliki khasiat untuk membasmi bakteri penyebab jerawat. Kombinasi antara jerun nipis ini dengan yoghurt dapat menjadi obat yang sangat ampuh sebagai penghilang jerawat. Campurkanlah kedua bahan itu hingga membentuk lotion lalu oleskan di bagian wajah yang berjerawat.


  1. Melembabkan Kulit Kering

Masker dari buah pisang telah lama sekali dimanfaatkan dalam mewarat kulit wajah yang kering dengan alami. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal anda bisa mendapatkan khasiat yoghur bagi kecantikan kulit wajah dengan memadukannya sebagai ramuan tradisional untuk merawat kulit yang kering.


Caranya yakni dengan menyediakan satu buah pisang kemudian dihaluskan dan dicampurkan dengan yoghurt dan madu sampai menjadi pasta. Lalu oleskan secara merata dan biarkan selama 30 menit sebelum membilasnya dengan menggunakan air dingin.


  1. Mencegah Terjadinya Keriput pada Wajah

Manfaat yoghurt bagi kecantikan selanjutnya yakni untuk mencegah adanya keriput di wajah. Kerutan pada wajah menjadi salah satu tanda terjadinya penuaan yang munculnya karena faktor usia. Walaupun begitu, anda dapat menunda kemunculan keriput tersebut dengan memanfaatkan olive oil dengan yoghurt. Cukup mencampurkan 4 sendok makan yoghurt saja dengan satu sendok makan olive oil. Diaduk hingga merata dan gunakanlah campuran tersebut sebagai masker yang alami untuk wajah selama 30 menitan.


Nah, bagaimana dengan anda sendiri? Apakah tertarik untuk mencoba perawatan wajah dan kulit menggunakan yoghurt? Bahan yang diperlukan untuk melakukan perawatan kulit dan wajah diatas sangat murah dan mudah diperoleh. Demikian artikel kali ini tentang khasiat dan manfaat yoghurt bagi kecantikan kulit dan wajah.



Berbagai Macam Manfaat Yoghurt Bagi Kecantikan Wajah dan Kulit

Saturday, February 21, 2015

Berbagai Macam Khasiat Temulawak Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Berbagai Macam Khasiat Temulawak Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Berbagai Macam Khasiat Temulawak Bagi Kesehatan dan Kecantikan – Siapa yang tak kenal dengan yang namanya temulawak? Khasiat temulawak banyak sekali, tanaman ini sudah seringkali dimanfaatkan sebagai obat herbal dalam mengatasi banyak jenis penyakit, termasuklah di dalamnya penyakit lever. Selain itu juga minuman yang dibuat dari bahan dasar temulawak juga dapat dimanfaatkan sebagai minaman yang bisa membantu meningkatkan stamina tubuh. Temulawak ini juga seringkali dimanfaatkan sebagai salah satu obat yang membantu dalam meningkatkan nafsu makan.


Tanaman ini sendiri menjadi salah satu jenis tanaman herbal Indonesia yang sudah masuk dalam fitofarmaka. Fitofarmaka ini berarti bahwa tanaman herbal tersebut sudah teruji secara klinis keamananannya serta terjamin khasiatnya yang dapat dipertanggung jawabkan secara medis. Selain itu juga tanaman ini telah digolongkan sebagai adopatogen di dalam dunia fitotherapi. Adaptogen merupakan obat herbal yang dapat meningkatkan ketahanan tubuh dalam melawan racun dan tidak berbahaya bagi tubuh. Adapun senyawa aktif yang terkandung dalam temulawak yakni kurkumin, xanthorrizhol dan germakron.


khasiat temulawak khasiat temulawak


Selain manfaat temulawak yang bisa menyembuhkan banyak jenis penyakit dalam tubuh manusia, tanaman ini juga ternyata menjadi salah satu bahan herbal yang sangat bermanfaat untuk kecantikan. Tanaman ini bisa menghilangkan flek hitam yang ada di waja, mencegah terjadinya penuaan dini serta bisa menjaga kelenturan kulit karena manfaat minyak astiri yang ada di dalamnya.


Manfaat dan Khasiat Temulawak Bagi Wajah


Selain berbagai manfaat temulawak bagi kesehatan seperti yang telah saya sebutkan di atas, temulawak juga bisa diambil manfaatnya untuk kecantikan kulit wajah. Salah satu masalah yang seringkali dihadapi oleh seorang wanita yakni jerawat serta noda hitam di wajah. Kedua masalah tersebut dapat terjadi karena kesalahan dalam pemakaian kosmetik. Hal tersebut tentu bisa mengganggu penampilan seorang perempuan yang dikenal sebagai mahluk sempurna yang selalu ingin mempertahankan penampilan sempurnanya itu. Salah satu cara yang bisa dimanfaatkan dalam mengatasi kedua masalah tersebut yakni dengan memanfaatkan khasiat temulawak.


Adapun cara memanfaatkan temulawak bagi kecantikan kulit wajah dalam menghilangkan noda jerawat serta jerawat di wajah yakni.


  1. Siapkanlah temulawak yang telah tua

  2. Cucilah temulawak tersebut sampai bersih

  3. Irislah temulawaknya dengan tipis saja kemudian jemurlah sampai kering

  4. Sesudah dirasa kering, rebuslah temulawak itu dengan memakai dua gelas air sampai hanya bersisa satu gelas saja

  5. Minumlah ramuan tersebut ketika akan tidur

  6. Lakukanlah cara ini selama beberapa hari sampai noda hitam serta jerawatnya benar-benar menghilang dari wajah

Nah, demikianlah khasiat temulawak yang bisa kita ambil. Banyak sekali manfaat temulawak ini, di mana bisa membuat tubuh kita menjadi sehat hingga sebagai bahan untuk merawat kecantikan wajah. Bahannya yang alami membuat temulawak tidak diragukan lagi manfaatnya dalam dunia kesehatan dan juga kecantikan.



Berbagai Macam Khasiat Temulawak Bagi Kesehatan dan Kecantikan
3 Jenis Batu Akik yang Hanya Ada di Indonesia

3 Jenis Batu Akik yang Hanya Ada di Indonesia

3 Jenis Batu Akik Khas Indonesia - Cincin dengan batu akik yang sejak dulu telah ada, sekarang ini mulai memasuki masa emasnya. Lantas, fenomena ini menjadi trend yang tak hanya digandrungi oleh orang tua saja. Mereka yang masih muda pun tidak malu lagi untuk memamerkan aksesoris cincin tersebut. Batu akik bahkan juga dijadikan sebagai penghias bandul kalung yang juga banyak jenisnya.


Tak hanya banyak sekali jenisnya, ternyata harga batu akik pun beragam sekali. Mulai dari yang murah, hingga yang paling mahal. Semuanya disesuaikan dengan keunikan dan kelangkaan batu akik tersebut. Batu bacan menjadi salah satu jenis batu akik khas Indonesia yang paling banyak peminatnya, hal tersebut karena keindahannya yang menambah nilai jualnya.


batu akik khas indonesia batu akik khas indonesia


Berikut sejumlah jenis batu akik yang ada di Indonesia dan paling banyak dicari saat ini.


Jenis Batu Akik Khas Indonesia


1. Batu Bacan


batu akik khas indonesia batu akik khas indonesia – Batu Bacan


Jenis batu cincin khas Indonesia yang pertama yakni batu bacan. Banyak orang mengincar batu jenis ini. Banyak kolektor cincin batu akik yang mengatakan kalau batu ini sangatlah unik karena semakin lama batu akan menjadi semakin indah dengan warnanya yang dimunculkan. Kelangkaan batu bacan juga menjadi faktor penyebab batu ini banyak diincar. Kata bacan pada batu bacan ini diambil dari tempat batu tersebut diperdagangkan, yakni Pulau Bacan. Tetapi batu ini malah banyak ditemukan pada Pulau Kasiruta Halmahera


2. Batu Idocrase Bio Solar


batu akik khas indonesia batu akik khas indonesia – Batu Idocrase Bio Solar


 


Batu ini menjadi salah satu jenis batu akik khas Indonesia. Batu ini merupakan jenis batu yang langkah sekali serta banyak diminati. Banyaknya yang mengincar jenis batu ini membuat harganya semakin melambung tinggi. Jenis batu ini sekarang masih banyak ditemukan pada dua tempat, yakni Nangroe Aceh Darussalam dan Sumatera Barat. Jenis batu yang berasal dari Sumatera Barat lebih dikenal dengan nama Batu Lumut Sungai Dareh, sementara jenis batu ini yang asalnya dari Aceh dikenal dengan Batu Giok Lumut Aceh ataupun Batu Bio Solar yang beberapa saat lalu berhasil menjadi pemenang kontes batu alam di kota Jakarta.


3. Batu Lavender


 


batu akik khas indonesia batu akik khas indonesia – Batu Lavender


Macam batu akik khas Indonesia selanjutnya yakni batu akik lavender. Banyak yang menyebutkan batu lavender merupakan primadonanya batu akik. Batu lavender memiliki warna ungu murni. Umumnya batu akik avender dengan warna ungu ini dapat berubah jadi wana cokelat, dan kadang-kadang menjadi berwarna kuning. Batu ini digadang-gadang sebagai primadonanya batu akik karena mempunyai harga yang lumayan terjangkau. Membuat batu ini terasa tidak berat di kantong, apalagi demi mengikuti trend pemakai batu akik. Hargan untuk jenis batu lavender ini berkisar ratusan ribu saja.


Nah, demikianlah beberapa jenis batu akik khas Indonesia yang saat ini sedang banyak diburu. Selain beberapa batu di atas masih banyak lagi jenis batu akik lainnya. Keunikan serta kelangkaannya menjadikan batu-batu tersebut bisa dibandrol dengan harga milyaran rupiah. Bagaimana dengan anda sendiri? Tertarik memilikinya?



3 Jenis Batu Akik yang Hanya Ada di Indonesia