Sunday, November 16, 2014

9 Manfaat Uranium Bagi Kehidupan Manusia

9 Manfaat Uranium Bagi Kehidupan Manusia – Pernahkah anda mendengar kata uranium sebelumnya? Uranium adalah logam berat terkonsentrasi yang memiliki tenaga yang sangat besar. Uranium merupakan salah satu unsur radioaktif sehingga memiliki sifat racun. Walau begitu uranium dapat digunakan untuk berbagai keperluan tetapi, membutuhkan teknologi yang memadai untuk mengolahnya. Secara alami, uranium merupakan unsur yang dapat ditemukan di dalam semua batu karang, tanah, bahkan air.Di Indonesia sendiri ternyata terdapat beberapa tambang uranium yang berpotensi tinggi seperti di Kalimantan, Sulawesi, dan Papua.


manfaat uranium focus_keyword uranium ore rock manfaat uranium


Pengertian Uranium


Uranium adalah suatu unsur kimia dalam tabel periodik yang memiliki lambang U dan nomor atom 92, memiliki warna keperakan dan termasuk dalam deret aktinida tabel periodik. Uranium terdapat di sebagian besar batu di konsentrasi 2 sampai 4 bagian per juta. Didalam uranium berbentuk oksida atau garam komplek dalam mineral-mineral, biji uranum dan karnotit. Jika bereaksi dengan dengan asam membentuk garam uranil. Semua unsur uranium bersifat racun. Kerpu atau pitchblende adalah batu hitam kecoklatan yang kandungan utamanya adalah uranium berbentuk senyawa oksida.


Uranium merupakan unsur terberat kedua yang ditemukan dialam setelah plutonium. Uranium membentuk kristal-kristal yang biasa disebut uranit. Karena bersifat radioaktif maka uranium kadang-kadang mengeluarkan elektron pada saat peluruhan tetapi neutron tersebut jarang bereaksi dengan inti untuk membentuk reaksi inti. Radioaktif yang disebkan oleh unsur ini dapat menyebabkan leukemia. Karena merupakan unsur yang aktif maka uranium akan mengalami peluruhan dengan waktu paruh tertentu.


Isotopnya 235U digunakan sebagai bahan bakar reaktor nuklir dan senjata nuklir. Uranium biasanya terdapat dalam jumlah kecil di bebatuan, tanah, air, tumbuhan, dan hewan (termasuk manusia). Secara lebih rinci dapat dilihat sebagai berikut :


Nama Unsur : Uranium

Lambang Unsur : U

Nomor Massa : 238,03

Nomor Atom : 92

Golongan : IIIB ( Logam Transisi Dalam )

Periode : 7

Jari-jari :175 ppm

Kondukti vitas Termal : 27,5Wm-1 K-1

ΔHfo : 533 J/mol

ΔGfo : 488 J/mol

ΔS : 199,8 J/mol

Titik Lebur : 1135 derajat celcius

Titik Didih : 3818 derajat celcius


Sejarah Uranium


Uranium ditemukan pada tahun 1789 oleh M. Klaproth. Dengan cara menganalisis suatu unsur yang tak dikenal di dalam biji uranium dan mencoba untuk mengisolasikan logamnya. Nama Uranium diambil dari nama planet Uranus yang ditemukan 8 tahun sebelumnya. Uranium terbentuk bersamaan dengan terjadinya bumi. Karena itu uranium dapat diketemukan di setiap batuan dan juga di air laut. Batuan yang mengandung uranium kadar tinggi disebut batuan uranium atau ”uranium ore” atau ”pitch-blende” Saat ini dan di masa depan, uranium merupakan sumber energi penting mengingat kelimpahannya yang cukup besar. Meskipun demikian uranium dikategorikan sebagai sumber energi tak-terbarukan atau ”non-renewable energy source”.


Logam uranium pertama kali diisolasi pada tahun 1841 oleh Eugene-Melchoir Peligot, yang mengurai klorida anhidrit UCl4 dengan kalium selama 55 tahun. Sifat radioaktif dari Uranium tidak dihargai dan pada tahun 1896 Henri Becquerel mendeteksi sifat radioaktifitas uranium. Becquerel yang melakukan penemuan di Paris dengan meletakkan uranium di atas plat fotografik tak kena cahaya dan mencatat bahwa plat telah menjadi terkabutkan. Ia menentukan adanya sinar tak kelihatan yang dipancarkan oleh uranium yang telah mengarahkan plat.


Cadangan uranium yang telah diketahui secara pasti saat ini dan dapat dipungut dengan biaya kurang dari 130 USD/kgU adalah 3,3 juta ton. Cadangan uranium teridentifikasi yang dapat dipungut dengan biaya kurang dari 130 USD/kgU adalah 5,5 juta ton.Adapun uranium yang terkandung dalam batuan phosphate diperkirakan 22 juta ton, dan di air laut adalah 4200 juta ton.


9 Manfaat Uranium Bagi Kehidupan Manusia


Uranium adalah bahan bakar nuklir yang sangat penting. Uranium 238 bisa diubah menjadi Plutonium.Kegunaan bahan bakar nuklir untuk menghasilkan energi listrik, untuk membuat isotop yang digunakan untuk tujuan damai, dan sebagai peledak, sangat diketahui dengan baik. Kapasitas 429 reaktor pembangkit listrik tenaga nuklir di seluruh dunia yang beroperasi pada Januari 1990 dierkirakan mencapai 311000 megawatt. Faktanya uranium bisa menjadi sumber energi yang luar biasa. 1 gram Uranium sama dengan 2.000 liter minyak, 3 Ton Batubara,dapat menyalakan 23.000 TV selama 1 jam, dan mapat menggerakan mobil kecil untuk mengelilingi separuh dunia. jika jumlah yang lebih besar di gunakan untuk pembuatan senjata pemusnah massal, hal yang tidak mustahil bahwa uranium dapat menghancurkan bumi dalam sekejap.


Namun selain memiliki bahaya yang tinggi, uranium juga memiliki fungsi yang besar diantaranya adalah:


1. Sebagai sumber energi.

U-235 banyak digunakan sebagai bahan bakar utama pada reaktor nuklir untuk menghasilkan energi listrik yang sangat besar. Selain itu juga digunakan untuk memanaskan uap yang dapat menggerakkan turbin sehingga dapat menghasilkan listrik.


2. Sebagai proyektil (penembus berbasis energi kinetik )

Uranium memiliki kepadatan yang luar biasa sehingga disukai kalangan militer untuk dijadikan persenjataan konvensional bersifat taktis. Tidak sebagai bahan peledak nuklir, DU digunakan sebagai senjata penembus berenergi kinetis dan biasa digunakan dalam bentuk Senjata Antitank (atau ankerucutti kendaraan lapis baja lainnya). Jadi senjata ini benar-benar konvensional, sama sekali tak melibatkan reaksi berantai didalamnya (baik reaksi fisi maupun reaksi fusi).


3. Arkeologi

Para ilmuwan juga telah memanfaatkan uranium untuk menentukan usia batuan dan lapisan tanah.


4. Foto Rontgen

Senyawa uranium nitrat dapat digunakan sebagai bahan pembuatan dioksida uranium yang berguna dalam foto rontgen.


5. Pelapis kendaraan tempur

Uranium digunakan oleh militer Amerika Serikat sebagai pelapis tank M1 Abrams, yaitu campuran antara DU dan 0,7% Titanium.


6.  Pemberantasan hama dengan teknik jantan mandul

Radiasi dapat mengakibatkan efek biologis, misalnya hama kubis.Di laboratorium dibiakkan hama kubis dalam bentuk jumlah yang cukup banyak. Hama tersebut lalu diradiasi sehingga serangga jantan menjadi mandul. Setelah itu hama dilepas di daerah yang terserang hama. Diharapkan akan terjadi perkimpoian antara hama setempat dengan jantan mandul dilepas. Telur hasil perkimpoian seperti itu tidak akan menetas. Dengan demikian reproduksi hama tersebut terganggu dan akan mengurangi populasi.


7. Girokompas dan alat pengontrol

Uranium juga dapat digunakan sebagai girokompas dan alat pengontrol pada pesawat ruang angkasa. Uranium yang digunakan untuk keperluan ini memiliki tingkat radioaktif yang rendah.


8. Penyimpanan makanan

Kita mengetahui bahwa bahan makanan seperti kentang dan bawang jika disimpan lama akan bertunas. Radiasi dari uranium dapat menghambat pertumbuhan bahan-bahan seperti itu. Jadi sebelum bahan tersebut di simpan diberi radiasi dengan dosis tertentu sehingga tidak akan bertunas, dengan demikian dapat disimpan lebih lama.


9. Pemeriksaan tanpa merusak.

Radiasi dari uranium dapat digunakan untuk memeriksa cacat padalogam atau sambungan las, yaitu dengan meronsen bahan tersebut. Tehnik ini berdasarkan sifat bahwa semakin tebal bahan yang dilalui radiasi, maka intensitas radiasi yang diteruskan makin berkurang, jadi dari gambar yang dibuat dapat terlihat apakah logam merata atau ada bagian-bagian yang berongga didalamnya. Pada bagian yang berongga itu film akan lebih hitam


Ternyata walaupun berbahaya, sangat banyak manfaat uranium bagi kehidupan umat manusia. Tentunya itu kembali kepada bagaimana cara kita mengelolanya. Demikian artikel kali ini tentang 9 manfaat uranium bagi kehidupan manusia. Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat bagi pembaca sekalian. Salam…!! ^^



9 Manfaat Uranium Bagi Kehidupan Manusia

Baca Juga

9 Manfaat Uranium Bagi Kehidupan Manusia
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar
Sembunyikan