Saturday, March 7, 2015

10 Makanan Berserat Tinggi Untuk Mengatasi Wasir

Makanan berserat tinggi memang sangat penting untuk tubuh, selain itu makanan yang kaya akan kandungan serat dapat mencegah serta mengatasi wasir. Pada dasarnya salah satu penyebab wasir ialah faktor pola makan yang tidak seimbang dengan kebutuhan tubuh. Seorang penderita wasir memerlukan makanan yang banyak mengandung serat, karena serat inilah yang nantinya akan memperlancar proses pencernaan anda. Makanan dengan kadar serat tinggi sangat diperlukan oleh tubuh. Serat tersebut nantinya akan berguna demi melancarkan buang air besar bagi penderita sembelit atau kesulitan buang air besar. Selain itu, fungsi lainnya ialah:


  • Berfungsi menurunkan kolestrol

  • Mencegah terjadinya kanker

  • Membuat kenyang lebih lama

  • Mampu mengontrol kadar gula.

Makanan berserat tersebut dapat diperoleh dari sayur-sayuran, buah-buahan, minum air secukupnya minimal 2 liter sehari dan kacang-kacangan.  Untuk  lebih jelasnya silahkan simak ulasan di bawah ini mengenai 10 jenis makanan berserat demi mengatasi wasir.


 


10 Makanan Berserat Tinggi Demi Mengatasi Wasir


  1. Wortel

Wortel merupakan salah satu umbi-umbian yang kaya akan serat, sayuran ini bewarna oranye dan mempunyai rasa yang enak. Wortel kaya akan kandungan vitamin A yang sangat tinggi yaitu 12.000 SI per 100 gram. Selain berguna untuk wasir wortel juga bermanfaat untuk mata dan mencegah  kanker.


  1. Bayam

Makanan berserat tinggi selanjutnya ialah bayam, sayuran ini tumbuh di daerah tropis dan sub tropis. Pada umumnya ada 3 jenis bayam, yaitu bayam warna hijau, merah dan hijau keputihan. Bayam juga berguna untuk anda yang mengalami anemia dan dapat juga untuk mencegah kanker.


  1. Brokoli

Brokoli merupakan salah satu tanaman yang kaya akan serat, dengan warna yang hijau segar tanaman satu ini dapat diolah menjadi berbagai menu makanan. Kegunaan lainnya ialah dapat menjadi antioksidan tubuh untuk menangkal sejumlah penyakit yang berbahaya.


  1. Tomat

Tomat juga termasuk dari 10 jenis makanan berserat demi mengatasi wasir. Untuk hasil yang lebih maksimal pilihlah tomat yang masih segar dan bewarna merah. Selain mampu melancarkan pencernaan, tomat juga dapat mengontrol gula darah.


Baca juga : Tips Ampuh Cara Meningkatkan Konsenterasi Dan Daya Ingat Anda


  1. Pepaya

Pepaya memang telah terkenal menjadi salah satu buah yang kaya akan serat, pepaya yang baik ialah pepaya yang masih segar dan bewarna kemerahan. Kandungan lainnya yang sangat bagus dalam pepaya ialah karbohidrat, kalsium, dan fosfor.


  1. Daun selada

Tumbuhan selanjutnya ialah daun selada yang kaya akan serat, anda dapat mengonsumsinya dengan cara dilalap. Namun, sebelum dimakan ada baiknya untuk dicuci terlebih dahulu dengan air yang mengalir.


  1. Ketimun

Ketimun juga salah satu makanan yang kaya akan serat, caranya juga dapat dimakan sebagai lalapan atau diolah menjadi makanan jenis lain. kegunaan lain dari ketimun ialah mampu mengatasi darah tinggi, menurunkan kolestrol dan mengatasi gusi berdarah.


  1. Buncis

Dengan bentuk yang panjang dan bewarna hijau yang segar, membuat sayuran satu ini dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan seperti sup, tumis dan lain-lain. Kegunaan dari buncis ini ialah dapat mengontrol gula darah dan mengatasi sembelit.


  1. Pir

Pir juga merupakan salah satu buah manis yang kaya akan serat, manfaat lainnya selain mengatasi wasir ialah dapat mengobati sariawan dan sebagai antioksidan.


  1. Pisang

Siapa yang tidak tahu pisang? Pisang telah terkenal sebagai buah yang kaya akan seat. Selain mengatasi wasir dapat juga menurunkan kolestrol dan sangat baik untuk kesehatan jantung.


Itulah 10 jenis makanan berserat tinggi yang berguna untuk mengatasi wasir.



10 Makanan Berserat Tinggi Untuk Mengatasi Wasir

Baca Juga

10 Makanan Berserat Tinggi Untuk Mengatasi Wasir
4/ 5
Oleh
Tampilkan Komentar
Sembunyikan